Senin, 29 Oktober 2018

Apa itu "NARSIS"

Narsis berasal dari nama seorang dewa pada mitologi Yunani yaitu Narcissus.
Ia dikenal sebagai seorang pria yang rupawan namun angkuh. Narcissus anak dari dewa sungai Cephissus dan ibunya seorang Nimfe (peri/bidadari) bernama Liriope. Karena keangkuhannya itu, Narcissus dikutuk oleh Dewi Nemesis untuk jatuh cinta dengan bayangannya sendiri.
Ketika Narcissus masih kecil, seorang peramal yang bernama Tiresias yang mengatakan kepada kedua orang tuanya bahwa anaknya akan bisa berumur panjang atau sampai usia senja jika ia tidak melihat wajahnya sendiri.
Ketampanan Narcissus membuat semua perempuan yang melihatnya langsung jatuh hati. Bahkan hampir semua perempuan di kotanya berharap mendapatkan cinta Narcissus, namun tidak satu pun perempuan yang menarik perhatian Narcissus, semuanya di tolak mentah-mentah.
Salah satu perempuan yang jatuh hati dengan Narcissus adalah Dewi Echo. Pada mulanya Dewi Echo hanya mencintai diam-diam dan tidak mau menampakan dirinya pada Narcissus. Dewi Echo sendiri tidak dapat berbicara dengan lancar, ia hanya bisa mengulang kata terakhir yang didengar dari lawan bicaranya.
 
Namun, karena begitu kuat perasaannya, ia tak sanggup menahan diri untuk muncul di hadapan Narcissus. Ternyata, nasib yang sama juga dialami oleh Dewi Echo, cintanya pun tak berbalas, Narcissus menolaknya.

Maka, sedihlah hati Dewi Echo lalu ia menangis dan menyendiri dalam kesedihannya itu. Akhirnya, ia bersembunyi di sebuah gua di pegunungan, lambat laun tubuhnya menyusut dan menghilang, dan jika ia mendengar sesuatu, ia akan mengulang kata terakhirnya. Inilah yang di sebut Echo atau Gema Suara.
 
Sekarang sering kita dengar suaranya di hutan, tebing dan di gua-gua. Kesedihan dan tangisan Dewi Echo di dengar oleh Dewi Nemesis, lalu sang dewi menjatuhkan kutukan pada Narcissus bahwa ia akan jatuh hati pada bayangannya sendiri.

Suatu hari terjadilah kutukan yang dikatakan Dewi Nemesis; ketika sedang berjalan-jalan di hutan, Narcissus merasa haus dan ia mencari sebuah telaga atau danau, lalu Narcissus mengambil air di danau itu untuk minum. Namun belum sempat mengambil air, ia terkejut ketika melihat bayangan yang ada di permukaan danau tersebut, ia melihat bayangan sesosok wajah yang sangat tampan.
Karena begitu kagum, akhirnya Narcissus jatuh hati dengan bayangannya sendiri, ia terus memandangi bayangannya, bahkan sampai lupa waktu, tidak makan dan minum. Ujungnya, ia pun meninggal di tepi sungai sambil melihat bayangan wajahnya sendiri.
Setelah kematian Narcissus di pinggiran telaga atau danau tumbuh bunga-bunga yang sangat harum, kemudian bunga tersebut diberi nama bunga narsis atau bunga narsissus.

Rabu, 17 Oktober 2018

Sejarah kata "Narsis"

       
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحيمِ



          Kata Narsis berasal dari nama dewa dalam mitologi Yunani "Narcissus". Ia dikenal sebagai seorang pria yang rupawan dan angkuh. Oleh karena itu, Narcissus dikutuk oleh para dewa untuk jatuh cinta dengan bayangannya sendiri (Gambar: Caravaggio - CC0 Public Domain).

    Cerita mengenai Narcissus memiliki beragam versi, salah satunya adalah versi dari buku Metamorphoses karya pujangga Romawi kuno, Ovid.

       Suatu hari Narcissus sedang berjalan di hutan. Echo, seorang peri gunung yang cantik jelita melihat Narcissus dan seketika saja jatuh cinta, lalu mengikutinya. Narcissus merasa dia sedang diikuti dan berteriak "Siapa itu?". Echo mengulang "Siapa itu?". Echo akhirnya mengungkapkan identitasnya dan berusaha untuk memeluk Narcissus, namun Narcissus menolak dan menyuruhnya untuk pergi. Akibat penolakan itu, Echo menjadi patah hati dan menghabiskan sisa hidupnya dalam kesepian yang mendalam.

       Nemesis, dewi balas dendam, mengetahui peristiwa tersebut dan memutuskan untuk menghukum Narcissus. Nemesis menarik Narcissus ke pinggir kolam yang begitu jernih layaknya cermin. Saat melihat ke arah kolam, Narcissus terpesona dan jatuh cinta dengan bayangan yang tercermin di permukaannya. Ia tidak menyadari bahwa bayangan tersebut adalah bayangannya sendiri. Saking jatuh cintanya, Narcissus seakan tidak pernah puas memandang bayangan dirinya sendiri. Hari-hari berlalu, semakin lama tubuh Narcissus semakin lemah dan terus melemah, hingga maut datang menjemputnya. Wajahnya yang pucat membayang di permukaan air yang tenang.

        Para peri hutan meratap sedih mengetahui Narcissus tak bernyawa lagi. Yang paling berduka tentu saja Echo. Ia duduk di samping Narcissus dan tak henti-hentinya menangis sampai ia tertidur karena kelelahan. Saat ia terbangun keesokan harinya, tubuh Narcissus tidak terlihat lagi. Di tempatnya sekarang tumbuh sekuntum bunga berbau harum, yang kemudian disebut bunga Narsis (latin. amarylidaceae). Hingga Saat ini bunga Narsis sering digunakan pada upacara kematian dalam tradisi Yunani. Echo yang tak mampu menahan kepedihan hatinya, berjalan tak menentu di dalam hutan dan akhirnya meninggal karena duka cita yang mendalam.

      Dalam dunia piskologi, narsisisme adalah perasaan cinta terhadap diri sendiri yang berlebihan. Orang yang mengalami gejala ini disebut narsisis (narcissist). Istilah terebut pertama kali digunakan dalam psikologi oleh Sigmund Freud, yang diambil dari mitos Narcissus yang sudah dijelaskan pada paragraf-paragraf sebelumnya.

         Ditinjau dari sisi yang positif, narsisisme bisa mempengaruhi seseorang untuk berhenti bergantung pada standar dan prestasi orang lain demi membuat dirinya bahagia. Di sisi lain, apabila jumlahnya berlebihan, narsisisme dapat menjadi sebuah kelainan kepribadian. Seseorang yang narsis biasanya memiliki rasa percaya diri yang sangat kuat, namun apabila narsisisme yang dimilikinya sudah mengarah pada kelainan kepribadian, maka rasa percaya diri yang kuat tersebut dapat digolongkan sebagai bentuk rasa percaya diri yang tidak sehat, karena hanya memandang dirinya sebagai orang yang paling hebat tanpa bisa menghargai orang lain.

Minggu, 07 Oktober 2018

Malhamah Al Kubra

‬ 


Perang Akhir Zaman

إِنَّ فُسْطَاطَ الْمُسْلِمِينَ يَوْمَ الْمَلْحَمَةِ بِالْغُوطَةِ إِلَى جَانِبِ مَدِينَةٍ يُقَالُ لَهَا دِمَشْقُ مِنْ خَيْرِ مَدَائِنِ الشَّامِ
“Sesungguhnya barak kaum muslimin di hari perang besar terjadi berada di Ghauthah (nama sebuah daerah di Syam), sampai ke sisi sebuah kota yang dinamakan Damaskus, kota terbaik dari kota-kota yang ada di Syam.”
Maksud dari hadis ini adalah bahwa ketika terjadinya perang besar (maqtalah uzhma), benteng terakhir umat Islam saat itu adalah kawasan Ghauthah, nama sebuah tempat di Syam. Tempat tersebut penuh dengan air dan pepohonan. Beberapa pendapat mengatakan bahwa perang besar yang dimaksud adalah perang besar yang terjadi antara umat Islam dan tentara Salibis.
Hadis di atas dapat dijumpai dalam Sunan Abu Daud. Dari segi keshahihan hadisnya, hadis ini dianggap shahih oleh al-Albani, begitupun dengan Yahya bin Ma’in yang pernah mengatakan bahwa tidak ada hadis-hadis yang berbicara terkait negeri Syam yang paling shahih selain hadis tentang perang besar ini.
Pendapat berbeda diutarakan oleh Syekh al-Idlibi dalam karyanya Ahadits Fadhail al-Syam: Dirasah Naqdiyyah . Menurutnya, hadis ini dhaif. Hal ini disimpulkan setelah mengkaji seluruh jalur periwayatannya.
Hadis ini sendiri diriwayatkan oleh beberapa orang sahabat, di antaranya adalah Abu Darda’, ‘Auf bin Malik, Mu’adz bin Jabal, dan beberapa sahabat Nabi SAW lainnya. Hadis ini memiliki syahid (jalur atau sanad pendukung lain) yang bersumber dari Abu Hurairah dan dari riwayat mursal Abu Zahirah dan ‘Ali Zainal ‘Abidin. Hadis yang bersumber dari Abu Darda’ pada dasarnya shahih, sayangnya setelah ditelusuri terdapat riwayat lain yang menyebutkan bahwa Abu Darda’ dalam riwayat tersebut tidak ada dan hanya sampai ke tabi’in yang bernama Jubair bin Nufail, dengan begitu riwayat kedua ini mursal. Fakta ini membuat riwayat Abu Darda’ memiliki ‘illat dan tidak lagi dianggap shahih, namun dhaif. Syam sepanjang sejarah pernah mengalamai tiga perang besar, pertama adalah perang Yarmuk, kedua adalah perang ‘Ain Jaluth, selanjutnya adalah perang Haththin. Perang Yarmuk terjadi antara umat Islam dan kekaisaran Bizantium, dalam perang tersebut umat Islam berhasil mengalahkan Bizantium. Selanjutnya adalah perang ‘Ain Jalut yang dimenangkan umat Islam atas bangsa Tartar atau Barbar, dan menghentikan ekspansi mereka ke negeri-negeri Islam lainnya. Dan yang terakhir adalah perang Haththin antara umat Islam dan tentara salibis yang juga dimenangkan oleh umat Islam. Sama halnya dengan hadis-hadis prediksi lainnya, ketika yang dikehendaki oleh Nabi Muhammad adalah suatu hal yang khusus, maka ketika hal itu telah berakhir, maka berakhirlah periode prediksi tersebut. Dalam sebuah riwayat dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda:
لاَ تَقُومُ السَّاعَةُ حَتَّى تَطْلُعَ الشَّمْسُ مِنْ مَغْرِبِهَا
“Hari kiamat tidak akan terjadi sampai matahari terbit dari barat.”
Hadis di atas secara eksplisit menjelaskan tentang fenomena yang akan terjadi di akhir zaman, bahwa akan terjadi suatu fenomena di mana matahari yang secara hukum alam biasanya terbit dari timur ke barat, ia akan berubah dari barat ke arah timur. Ketika peristiwa ini belum terjadi, maka hadis prediktif tersebut masih tetap akan berlaku, dan akan berakhir ketika ia telah terjadi.
Beberapa penulis tentang keberkahan negeri Syam, mendakwa bahwa hadis-hadis semacam ini adalah hadis-hadis terkait keutamaan yang dimiliki oleh negeri Syam, yang khusus dan tidak dimiliki oleh negeri-negeri yang lain. Hal ini seperti yang ditulis oleh Syekh al-Munajjid dalam karyanya Thuba al-Syam.
Jika memang demikian, penting untuk dilihat, apakah benar perang atau apapun yang terjadi dalam setiap peperangan adalah keberkahan bukan malapetaka. Perang dalam sejarah manusia adalah suatu hal yang paling ditakuti, akan banyak nyawa manusia melayang, harta benda, dan semuanya akan binasa.
Beberapa kalangan beranggapan bahwa hadis di atas hanya akan benar-benar terwujud ketika kiamat akan terjadi, lantas pertanyaannya adalah kapan itu akan terjadi? Bukankah sejak zaman Rasulullah SAW pun beliau telah mengatakan bahwa hari kiamat sudah sangat dekat? Diriwayatkan dari Anas, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

بُعِثْتُ أَنَا وَالسَّاعَةَ كَهَاتَيْنِ
“Antara aku dan hari kiamat ketika aku diutus seperti dua hal ini.”
Yang dimaksud dengan dua hal ini adalah antara jari tengah dan jari telunjuk, dua hal yang sangat dekat dan tak terpisahkan. Itu artinya periode diutusnya Rasulullah SAW sampai dengan kiamat terjadi sudah sangat dekat, demikian dengan tiga perang besar tersebut terjadi, merupakan salah satu dari prediksi Nabi SAW yang juga telah terjadi.
Oleh karenanya penting untuk memaknai setiap yang bersumber dari Rasulullah SAW sesuai dengan konteksnya, dan tidak menafsirkannya secara politis dan tendensius atau karena hasrat keimanan yang menggebu-gebu sehingga salah mengartikannya.

Selasa, 02 Oktober 2018

HAK DAN KEWAJIBAN SESAMA MUSLIM
Ada lima hal yang disebutkan tentang hak dan kewajiban sesama muslim yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah, yaitu :
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةرضي الله عنه قَالَ
حَقُّ الْمُسْلِمِ عَلَى الْمُسْلِمِ خَمْسٌ رَدُّ السَّلَامِ وَعِيَادَةُ الْمَرِيضِ وَاتِّبَاعُ الْجَنَائِزِ وَإِجَابَةُ الدَّعْوَةِ وَتَشْمِيتُ الْعَاطِسِ
Dari Abu Hurairah radhiyallahu’anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda “Hak seorang muslim atas muslim lainnya ada lima: (1) Menjawab salam, (2) menjenguk orang sakit, (3) mengantar jenazah, (4) memenuhi undangan, dan (5) mendoakan yang bersin.”
1.      Menjawab Salam
Hak yang pertama: إِذَا لَقِيتَهُ فَسَلِّمْ عَلَيْه (Kalau kamu bertemu dengannya hendaklah mengucapkan salam kepadanya). Karena (ucapan) salâm adalah salah satu sebab yang menumbuhkan kecintaan, mendorong munculnya iman, dan menyebabkan seseorang masuk ke dalam surga
Lalu apa yang dilakukan bila bertemu :
a)      Lawan jenis
b)      Lain agama
Wajibkah salam?
Ada hadis menyatakan, Rasulullah menyampaikan salam ke sekelompok wanita yang berada pada satu majelis.
Dengan demikian boleh mengucapkan salam kepada lawan jenis dalam artisan tidak mengandung unsur yang bisa menggoda.
Ada 2 pendapat mengenai Mengucap salam ke lain agama:
a)      Dibolehkan memberi salam dan menjawab
b)      Tidak dibolehkan memberi salam tetapi boleh menjawab. Namun, menjawab dengan suara kecil, dan di tempat yang sepi. Dengan tujuan untuk menghormati.
2.      Menjenguk orang yang sakit
Barangsiapa menjenguk orang sakit, maka ia selalu berada dalam pekerjaan surga sampai ia kembali.
Barangsiapa menjenguk orang sakit atau mengunjungi seorang saudara karena Allah SWT, ia akan di seru oleh orang penyeru, berbahagialah elusanmu dan kamu ditempatkan di satu tempat surga. [HR. Tirmidzi]
Barang siapa yang mendatangi saudaranya muslim (yang sakit) untuk menjenguknya, ia berjalan di atas kebun surga hingga ia duduk. Apabila ia duduk, rahmat (Allah) akan menyelimutinya. Bila waktu itu pagi hari, tujuh puluh ribu malaikat akan bersalawat kepadanya hingga sore hari, dan bila ia melakukannya di sore hari, tujuh puluh ribu malaikat tersebut akan bersalawat kepadanya hingga pagi hari
3.      Mengantar jenazah
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: "Siapa yang mengantarkan jenazah hingga menshalatkannya maka baginya pahala satu qhirath, dan siapa yang mengantarkannya hingga dimakamkan maka baginya pahala dua qhirath”, beliau ditanya: “Apakah yang dimaksud qhirath ?”, beliau menjawab: “Bagaikan dua gunung yang besar.
4.      Memenuhi atau menghadiri undangan
Apabila kita mendapat undangan, baik itu makan-makan atau undangan pernikahan,  penuhilah undangan tersebut karena akan membuat senang bagi orang yang mengundang kita dan mempererat tali persaudaraan sesama muslim selama undangan tersebut tidak mengandung maksiat dan kemungkaran.
5.      Mendoakan orang yang bersin
Hak Muslim atas Muslim lainnya ialah mendo'akan saudara-nya yang sedang bersin. Jika salah seorang di antara kalian bersin, hendaklah ia mengucapkan Alhamdulillah, jika ia mengatakannya maka hendaklah saudaranya atau temannya membalas: yarhamukalloh (semoga Allah merahmatimu). Dan jika temannya berkata yarhamukallah, maka ucapkanlah: yahdikumulloh wa yushlihu baalakum (semoga Allah memberimu petunjuk dan memperbaiki keadaanmu).

(Diriwayatkan oleh al-Bukhari, no. 6224 dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu)

Senin, 01 Oktober 2018

Bahaya tidak segera melunasi hutang padahal mampu
Terkadang kesibukan dunia menjadi penghalang untuk segera melunasi hutang-hutang nya.
Assalamualaikum.wr.wb,
Segala puji bagi allah yang mana telah memberikan kita rahmat sehingga sebagian dari kita mungkin tidak memiliki hutang karena rahmat dari allah yang begitu besar.
Shalawat serta salam marilah kita curahkan kepada baginda besar Muhammad saw. yang telah membawa kita dari zaman kebodohan hingga zaman kini yang mana saya bisa membuat Microsoft word ini.
Insyaallah pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang kewajiban melunasi hutang.
Rasulullah saw bersabda,
وَالَّذِى نَفْسِى بِيَدِهِ لَوْ أَنَّ رَجُلاً قُتِلَ فِى سَبِيلِ اللَّهِ ثُمَّ أُحْيِىَ ثُمَّ قُتِلَ مَرَّتَيْنِ وَعَلَيْهِ دَيْنٌ مَا دَخَلَ الْجَنَّةَ حَتَّى يُقْضَى عَنْهُ دَيْنُهُ
Demi yang jiwaku ada ditanganNya, seandainya seorang laki-laki terbunuh di jalan Allah, kemudian dihidupkan lagi, lalu dia terbunuh lagi dua kali, dan dia masih punya hutang, maka dia tidak akan masuk surga sampai hutangnya itu dilunasi.

mungkin ada beberapa orang diantara kita yang memiliki hutang, bahkan banyak. namun mungkin ada yang ketika sudah mampu melunasi hutang-hutang nya, ia tidak segera membayar hutang-hutang nya. Ia gunakan uang nya untuk membeli barang mewah/mahal yang bahkan ia sendiri tidak membutuhkannya dengan urgent , bahkan semena-mena hanya untuk pamer. Ini tidak diajarkan dalam agama, bahkan tidak dibenarkan dalam islam. Islam menekankan bahwa hutang adalah darurat. Maka jika mampu hendaknya ia langsung melunasinya. Jika sengaja menunda untuk membayar hutang padahal mampu ini termasuk kedalam sebuah kedzaliman.
Rasulullah saw pernah bersabda:
ﻄْﻞُ ﺍﻟْﻐَﻨِﻰِّ ﻇُﻠْﻢٌ ، ﻓَﺈِﺫَﺍ ﺃُﺗْﺒِﻊَ ﺃَﺣَﺪُﻛُﻢْ ﻋَﻠَﻰ ﻣَﻠِﻰٍّ ﻓَﻠْﻴَﺘْﺒَﻊْ ‏
Penundaan (pembayaran hutang dari) seorang yang kaya adalah sebuah kelaliman, maka jika salah seorang dari kalian dipindahkan kepada seorang yang kaya maka ikutilah.


orang yang memiliki hutang dan berniat tidak mau melunasinya, akan bertemu dengan allah dengan status pencuri, sebagaimana rasulullah bersabda:
ﻳُّﻤَﺎ ﺭَﺟُﻞٍ ﻳَﺪَﻳَّﻦُ ﺩَﻳْﻨًﺎ ﻭَﻫُﻮَ ﻣُﺠْﻤِﻊٌ ﺃَﻥْ ﻻَ ﻳُﻮَﻓِّﻴَﻪُ ﺇِﻳَّﺎﻩُ ﻟَﻘِﻰَ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﺳَﺎﺭِﻗًﺎ
“Siapa saja yang berhutang lalu berniat tidak mau melunasinya, maka dia akan bertemu Allah (pada hari kiamat) dalam status sebagai pencuri.”
Maka dari itu, marilah kita saling mengingatkan sahib kita yang mungkin masih memiliki hutang agar mereka tidak terhalang saat hendak masuk ke dalam surga.


Sekian, Wassalamualaikum wr.wb                @miqdadqwy_

Dampak menonton video porno dari berbagai bidang beserta tips dan triknya

Mungkin banyak dari kita yang sudah pernah menonton video porno. Tak hanya kalangan remaja dan dewasa, terkadang anak kecil pun sudah nekat menontonnya.
Studi terbaru yang dilakukan Robert Weiss, Wakil Presiden Senior Pengembangan Klinik Nasional Element Behavioral Health, yang dilansir dari Psychology Today, Senin (13/8/2018) mengungkapkan jika penggunaan pornografi sejauh ini merupakan aktivitas seksual online paling umum untuk laki-laki dewasa, yang diikuti oleh 99 persen dari 434 peserta penelitian.
Seseorang yang terlibat dalam aktivitas menonton video syur tersebut dipicu karena keinginan untuk mengatur emosi yang tidak stabil, di mana 73,8 persen pengguna berharap untuk mengurangi stres, 70,8 persen mencoba untuk meredakan kebosanan, dan 53 persen ingin melupakan masalah sehari-hari mereka.
Namun, beberapa orang memiliki alasan sendiri terkait mengapa mereka menyukai video porno, seperti mencari kepuasan seksual, meningkatkan gairah, dan masih banyak lagi.
Tapi tau gasih, banyak dampak negative dari berbagai bidang, seperti bidang kesehatan, bidang psikologi dll? Let’s check it out!
1.    Dampak negative  dari bidang kesehatan
Sebuah penelitian membuktikan adanya efek samping menyaksikan film porno pada kesehatan otak.
“Menonton film porno bagi orang dewasa, bisa meningkatkan libido. Namun, sebagai efek samping menyaksikan film porno bisa memberikan beberapa dampak pada otak Anda,” ujar salah satu peneliti.
Dilansir dari Daily Mail, Minggu 16 Agustus 2015, efek samping dari menyaksikan film porno, dapat memberikan efek ketagihan
“Pada dasarnya menyaksikan film porno dan bercinta, sama-sama melepas hormon dopamin, yang menimbulkan rasa nyaman, yang lama kelamaan bisa membuat Anda ketagihan. Hal ini menjadi masalah, karena saat ini banyak sekali remaja yang mulai gemar menyaksikan film tersebut,” ujarnya.
Selain itu, dampak lebih jauh dari menyaksikan film porno, ternyata dapat menyusutkan volume otak pada bagian tertentu. Sayangnya, bagian yang menyusut adalah bagian yang merespons motivasi dan penghargaan.
“Dengan menyusutnya bagian otak tersebut, kami menemukan adanya kaitan dari menyaksikan film porno, dengan tingginya kekerasan fisik pada penikmatnya,” ujar salah satu peneliti yang berasal dari Jerman ini.


2.    Dampak negative bidang psikologi

Berikut beberapa dampak psikologi yang akan muncul jika sering menonton video porno:

1. Tidak dapat berhenti memikirkan untuk menonton video porno. 
2. Sulit fokus dan konsentrasi.
3. Muncul simptom-simptom (gejala) fisik yang mengganggu, seperti gelisah, mudah terangsang secara seksual, dan merasa tidak mampu mengendalikannya. 
4. Kondisi emosi tidak stabil, mengalami konfik emosi dalam diri, seperti: merasa bersalah, malu, cemas, marah, dan sebagainya.
5. Aktivitas sehari-hari terganggu, baik dalam bersosialisasi, mengikuti sekolah, maupun bekerja.
Nah mungkin itu dia beberapa dampaknya bagi yang sering nonton video porno.kebayangkan gimana nasib calon kita nanti, makannya mending langsung aja deh taubat.
lalu bagaimanakah cara agar kita menghilangkan kebiasaan untuk menonton video porno.ini dia tips dan triknya
1.    Jangan biarkan video porno menguasai jalan pikiranmu. Masih banyak masalah lain yang bisa kamu pikirkan…

2.    Gak usah menyangkal, akui saja kalau kamu menonton bokep.        Selanjutnya, nyatakan niatmu untuk berhenti.

3.    Cari akar permasalahannya dengan menjawab pertanyaan, “Kenapa    gue nonton porno, ya?”

4.    Percaya saja kalau kamu bisa berpaling dari kebiasaan tersebut. Yakinkan dirimu!

5.    Saatnya beraksi: singkirkan semua koleksimu. Baik yang berbentuk fisik, hingga digital.

6.    Lakukan kegiatan-kegiatanolahraga, agar otakmu gak ingat lagi  sama pornografi.